PERJALANAN
Oleh: Nok Yuhalini
Melangkah karena cinta
dengan cara terucap bissmillah
ketakutanpun hilang di telan ramainya kota
Taipe, pusat kasatmata mempersatukan; manusia
ada cerita di balik asa
ada luka di balik persinggahan
ada pertemuan yang menjadi kejutan
berkenalan; sahabat baru satu perjuangan
langkah kaki tak semudah membalikan telapak tangan
kalau salah melangkah bertemu dengan kenikmatan sesat
berharap dengan niat baik; langkah terjaga
masih memberi dan menerima
bergelut dengan waktu
ketika suara menyimpulkan tawa
kenyamaanpun menyatu
indahnya
Taoyuan Linkou, 19 Januari 2015(07:49)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar